Analisis Kelayakan Teknis dan Finansial Pengembangan Usaha Dendeng Daging Sapi Dengan Mesin Oven Vacuum Drying (Studi Kasus di PD “CAROLE JAYA†Kec. Cigasong, Kab. Majalengka)

Lia Milana

Abstract


Pengembangan produk merupakan suatu hal yang penting bagi perusahaan untuk mempertahankan eksistensinya atau setidaknya dapat menjamin kelangsungan hidup perusahaan. Hal ini pula yang mendorong PD Carole Jaya untuk membuat inovasi pengembangan produk daging sapi dengan cara membuat dendeng daging sapi, namun dalam proses produksinya menemui kendala yaitu pembuatan dendeng daging sapi ini sangat tergantung kepada sinar terik matahari, sehingga berpengaruh terhadap kontinyuitas produksi, oleh karena itu peneliti mencoba menganalisis penggunaan mesin Oven vacuum Drying untuk membantu proses pengeringan daging. Pada tahap akhir kegiatan yang dilaksanakan yaitu mengolah data, menganalisis hasil penelitian dan membuat kesimpulan. Hasil dari analisis finansial adalah menghasilkan nilai R/C Ratio 1,2635 >1, NPV = 858.900.000 > 0, Nilai NPV selalu positif, maka Cashflow untuk Investasi Mesin Oven Vacuum Drying oleh PD Carole Jaya ini tidak memiliki IRR dengan Payback Periode hanya 28 hari dan itu artinya Rencana Investasi tersebut direkomendasikan sangat layak secara ekonomis.


Kata Kunci : Kelayakan finansial, mesin oven vacuum drying, analisis finansial


Keywords


Kelayakan finansial, mesin oven vacuum drying, analisis finansial

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.31949/j-ensitec.v3i2.642

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2017 J-ENSITEC

Journal of Engineering and Sustainable Technology (J-ENSITEC) Published by Fakultas Teknik Universitas Majalengka (Print ISSN : 2407-6007 and Online ISSN: 2477-359X)

 

 

Visitor Number :

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.