Pengaruh Penggunaan Model Pembelajaran Team Assisted Individualization (TAI) Terhadap Pemahaman Matematik Peserta Didik

Ahmad Hasan Basri, Erik Santoso

Abstract


Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode eksperimen. Instrumen yang digunakan dalam penelitian ini berupa tes pemahaman matematik. Populasi dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XI SMA Negeri 1 Ciawi. Sampel dalam penelitian diambil dua kelas secara acak menurut kelas dari seluruh populasi, yaitu kelas XI H sebagai kelas eksperimen dengan jumlah peserta didik 32 orang dan kelas XI I sebagai kelas kontrol dengan jumlah peserta didik 31orang. Kelas eksperimen diberi pembelajaran dengan model pembelajaran TAI dan kelas kontrol diberi pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran langsung. Teknik analisis data menggunakan uji perbedaan dua rata-rata. Berdasarkan analisis data dan pengujian hipotesis diperoleh thitung = 2,62 dan ttabel = 2,39 ternyata thitung > ttabel, maka H0 di tolak dan H1 diterima. Diperoleh kesimpulan bahwa terdapat pengaruh positif penggunaan model pembelajaran TAI terhadap pemahaman matematik peserta didik

Keywords


Team Assisted Individualization, Pemahaman Matematik

Full Text:

PDF


DOI: http://dx.doi.org/10.31949/dmj.v1i1.2196

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Ahmad Hasan Basri, Erik Santoso

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Index By :

        

Â