MEDIA APLIKASI DORA (DONGENG NUSANTARA) PADA PEMBELAJARAN MENYIMAK DONGENG DI ERA DIGITAL DI SEKOLAH DASAR

Astri Meilani Husniyah

Abstract


Dewasa ini perkembangan teknologi informasi dan digitalisasi sudah memasuki berbagai aspek kehidupan termasuk dalam bidang pendidikan. Peran teknologi dalam bidang pendidikan semakin terasa nyata manfaatnya sejak adanya pandemi Covid-19 yang membuat dunia pendidikan harus beradaptasi dengan kebiasaan pembelajaran yang baru. Penggunaan media audio visual berbasis aplikasi android menjadi salah satu terobosan baru dalam pembelajaran menyimak dongeng salah satunya yaitu media aplikasi DORA (dongeng nusantara). Melalui penggunaan media, peserta didik tidak hanya mendapatkan rangsangan melalui pendengaran saja, tetapi juga melalui indera penglihatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh penerapan media aplikasi DORA (dongeng nusantara) terhadap keterampilan menyimak siswa serta untuk mengetahui apakah ada perbedaan kemampuan menyimak dongeng siswa sebelum dan sesudah digunakannya media aplikasi DORA (dongeng nusantara). Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah quasi eksperimen dengan Nonequivalent Control Group Design yang dilakukan di SDN Jelegong 03 Kabupaten Bandung. Subjek penelitian adalah siswa kelas IV sebayak 30 siswa yang terdiri dari 15 siswa kelas A sebagai kelas eksperimen dan 15 siswa kelas B sebagai kelas kontrol. Hasil penelitian menunjukan bahwa media aplikasi DORA (dongeng nusantara) efektif diguanakan pada pembelajaran menyimak dongeng karena dapat meningkatkan hasil belajar siswa dibandingkan dengan pembelajaran konvensional atau tanpa melibatkan media. Hal ini ditunjukan dengan perolehan skor tes hasil belajar (post-test) lebih unggul dari nilai pre-test. Adapun nilai rata-rata hasil pre-test kelas eksperimen yaitu 65,67 dan kelas kontrol memperoleh nilai rata-rata hasil pre-test yang lebih besar yaitu 66,67. Untuk hasil post-test nilai rata-rata kelas eksperimen menunjukan hasil yang lebih tinggi yaitu 83 dibandingkan dengan nilai rata-rata post-test kelas kontrol yaitu 75. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa media aplikasi DORA (dongeng nusantara) dapat meningkatkan kemampuan menyimak dongeng siswa secara signifikan.


Keywords


aplikasi DORA; media pembelajaran: menyimak dongeng

Full Text:

PDF

References


Abdullah, R. (2016). Pembelajaran Dalam Perspektif Kreativitas Guru Dalam Pemetaan Media Pembelajaran. Lantanaida Journal, 4(1), 36-49. http://dx.doi.org/10.22372/lj.v4i1.1866

Abdulrahman, Triyanti, Basalama, Nonny, Widodo, & Rizky, M. (2018). The Impact of Podcasts on EFL Students’ Listening Comprehension. International Journal of Language Education, 2(2), 23–33.

Astika, G., & Kurniawan, A. (2020). The challenges of using TED Talks as authentic resources of academic listening for EFL university students. Indonesian Journal of Applied Linguistics, 9(3), 589–598. https://doi.org/https://doi.org/10.17509/ijal.v9i3.23209

Dosi, F., & Budiningsih, C. A. (2019). Pengembangan Multimedia Pembelajaran Untuk Meningkatkan Keterampilan Menyimak Bahasa Jerman. Jurnal Inovasi Teknologi Pendidikan, 6(1), 1–13. https://doi.org/http://dx.doi.org/10.21831/jitp.v6i1.15068

Drayern, A. M. F., Dodd, N., & Dalton, W. O. (2019). Applying game-based learning at the South African Military Academy: An experimental study. Journal of Applied Linguistics, 11(4), 380–397. https://doi.org/https://doi.org/10.1504/IJTEL.2019.102546

Efendi, N. M. (2019). Revolusi Pembelajaran Berbasis Digital (Penggunaan Animasi Digital Pada Start Up Sebagai Metode Pembelajaran Siswa Belajar Aktif). Habitus: Jurnal Pendidikan, Sosiologi, & Antropologi, 2(2), 173–182. https://doi.org/10.20961/habitus.v2i2.28788

Febriyanto, B., & Yanto, A. (2019). The Effectiveness of Photo Story in Multiliteracies Learning Towards Narrative Writing Skills of Fifth Grade Elementary School Students. Al Ibtida: Jurnal Pendidikan Guru MI, 6(2), 191. https://doi.org/10.24235/al.ibtida.snj.v6i2.4943

Fitroh, S., & Sari, E. (2015). Dongeng Sebagai Media Penanaman Karakter Pada Anak Usia Dini. Jurnal PG-Paud Turnojoyo, 2(2), 95–105. https://doi.org/https://doi.org/10.21107/pgpaudtrunojoyo.v2i2.2606

Moreno-Ger, P., Burgos, D., Martinez-Oriz, I., & Sierra, J. (2008). Educational game design for online education. Computers in Human Behavior, 24(6), 2530–2540. https://doi.org/https://doi.org/10.1016/j.chb.2008.03.012

Nuraini, R. Z., Nugraha, F., & Sidik, G. S. (2018). Penggunaan Media Audio Visual Dalam Pembelajaran Menyimak Dongeng Di Era Digital. EduHumaniora: Jurnal Pendidikan Dasar Kampus Cibiru, 10(2), 78–84. https://doi.org/https://doi.org/10.17509/eh.v10i2.10867

Rahman, P., & Ahmad, Z. (2017). Hubungan Simbolisme dan Spiritualisme Dewa-Raja dalam Kesusasteraan Melayu Klasik. Kemanusiaan the Asian Journal of Humanities, 24(2), 123–139. https://doi.org/https://doi.org/10.21315/kajh2017.24.2.5

Setiawati, L. (2020). Hakikat Menyimak. In Modul 1.

Songxaba, S. L., & Sincuba, L. (2019). The effect of social media on English second language essay writing with special reference to WhatsApp. Journal of the Reading Association of South Africa, 10(1).

Supriyadi, T., & Julia, J. (2018). Religious Songs on Youtube: The Impact on Students. Mimbar Sekolah Dasar, 5(3), 138–144. https://doi.org/https://doi.org/10.53400/mimbar-sd.v5i3.14499

Tarigan, H. G. (2008). Menyimak Sebagai Suatu Keterampilan Berbahasa. CV. Angkasa.

Triwidayati, Retno, K., & Utami. (2019). A Listening Lesson Prototype for the First-Grade in Primary School. Mimbar Sekolah Dasar, 6(3), 292–303. https://doi.org/https://doi.org/10.53400/mimbar-sd.v6i3.20872

Zein, R., & Puspita, V. (2021). Model Bercerita untuk Peningkatan Keterampilan Menyimak dan Berbicara Anak Usia 5-6 Tahun. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5(2), 1199–1208. https://doi.org/https://doi.org/10.31004/obsesi.v5i2.581




DOI: http://dx.doi.org/10.31949/jcp.v8i1.3559

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2022 Astri Meilani Husniyah

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.